Kami Menyediakan Bibit Pohon Bidara Arab Asli Harga Murah dan Berkualitas

Rabu, 09 Januari 2019

Ciri-ciri Pohon Bidara Arab Asli dan Cara Membedakannya


Ciri-ciri Pohon Bidara Arab Asli dan Cara Membedakannya. Pohon / Tanamaan Bidara Arab saat ini sudah banyak dicari oleh kalangan masyarakat khususnya di Indonesia, karena manfaat yang begitu banyak dari pohon bidara arab ini mulai dari manfaat untuk ruqyah, menjadi syariat penjagaan dari gangguan sihir dan jin, juga bermanfaat untuk kesehatan. Tapi masih banyak orang yang belum tahu seperti apa pohon bidara arab ini, mungkin pernah mendengar dan melihat pohon bidara arab, tetapi belum begitu paham fisiknya yang seperti apa jenis pohon bidara arab ini.

Mengetahui dan memahmi jenis pohon bidara arab yang asli tentunya akan menjadi ilmu yang sangat penting bagi kita semua, ketika suatu saat ingin menanam dan membeli bibit pohon bidara arab tentunya ingin jenis bibit bidara arab yang asli, bukan jenis bidara yang lainnya. Berikut beberapa jenis bidara yang ada dan sering kita jumpai di Indonesia :

Bidara Arab (Sidr)

Secara Khusus Alloh SWT dalam Al-Qur’an menyebutkan tanaman sidr ini yaitu dalam Surat Saba : 16, Surat Al-Waqiah : 28 dan Surat An-Najm : 13-16. Ini merupakan bukti bahwa tanaman bidara ini sangatlah istimewa dan memiliki kekhasan yang tidak dimiliki oleh tanaman lain di muka bumi dan sangat banyak manfaatnya. Berikut ciri-ciri fisik pohon bidara arab (sidr) :

Bibit Bidara Arab Asli
Pohon Bidara Arab (Sidr)

Buah Bidara Arab (Sidr)
  • Daunnya berbentuk oval, atas dan bawah daunnya berwarna hijau dan tidak mengkilap, pinggir daun bergerigi.
  • Memiliki duri yang banyak pada dahan dan rantingnya, ukuran durinya panjang-panjang dan tajam-tajam.
  • Batangnya berwarna coklat.
  • Buahnya berukuran kecil sebesar kelereng, buah mentah berwarna hijau dan jika buahnya sudah matang berwarna merah. Buahnya dapat dikonsumsi dan bermanfaat untuk kesehatan


Bidara Putsa (Apel India)

Bidara Putsa atau dikenal dengan apel india merupakan jenis tamanan sejenis bidara, yang memiliki ciri-ciri pohon sebagai berikut:

 Pohon Bidara Putsa (Apel India)
Pohon Bidara Putsa (Apel India)

Pohon Bidara Putsa (Apel India)
Pohon Bidara Putsa (Apel India)

Buah Bidara Putsa (Apel India)
Buah Bidara Putsa (Apel India)
  • Daunnya berukuran agak besar dan berbentuk oval, atas daunnya berwarna hijau mengkilat, tetapi bawah daunnya berwana putih dan kasar. Samping daunya bergerigi.
  • Durinya sangat jarang, dan berukuran pendek.
  • Buahnya jika sudah matang manis, bentuknya mirip buah apel dan berukuran sebesar bola golf.


Bidara Laut (Ziziphus Mauritiana)

Bidara Laut atau orang sering menyebutnya begol biasanya hidup di daerah pesisir laut. jenis pohon bidara ini memiiliki ciri ciri fisik sebagai berikut :

Daun Bidara Laut
Daun Bidara Laut

Pohon Bidara Laut
Pohon Bidara Laut
  • Daunnya cenderung bulat, pinggir daunnya cenderung tidak bergerigi, atas dan bawah daunnya berwarna hijau dan tidak mengkilat
  • Memiliki duri seperti bidara arab tetapi ukuran durinya agak lebih besar dibanding bidara arab.
  • Berbuah dan rasanya asam, meskipun buahnya sudah matang tetapi warna buahnya tetap berwarna kuning. 

Dari beberapa jenis bidara tersebut di atas, mudah-mudahan menjadi tambahan ilmu dan referensi buat kita semua, sehingga jika kita akan membeli jenis bibit bidara arab asli kita sudah mengetahui dari ciri-ciri yang sudah kami sebutkan di atas.

Bagi yang membutuhkan bibit bidara arab asli silahkan dapat datang ke lokasi kami atau dapat menghubungi kami YANA NURJAMAN di nomor 0878-2284-5441 (Telp/WA).

Harga Bibit Bidara Arab KLIK DISINI


Silahkan Baca Artikel Populer Lainnya:

1. Tips Menanam Pohon Bidara Arab Agar Cepat Berbuah
2. Cara Meracik Daun Bidara Arab Untuk Ruqyah
3. Manfaat Air Rebusan Daun Bidara Arab Untuk Kesehatan Tubuh
4. Cara Membuat Air Rebusan Daun Bidara Arab

22 komentar:

  1. Balasan
    1. YANA NURJAMAN
      Jl. Pasir Randu Rt.01 Rw. 12
      Desa Ciranjang
      Kecamatan Ciranjang
      Kabupaten Cianjur 43282

      Telp/WA/SMS : 0878 2284 5441

      Hapus
  2. Nama ilmiah dari bidara arab sidr apa ya....

    BalasHapus
  3. Balasan
    1. Harha variatif gan silahkan dapat di lihat di :
      https://bibitbidaraarabasli.blogspot.com/p/harga.html?m=1

      Hapus
  4. Balasan
    1. Harga variatif gan muali dr yg Fp. 10rb juga ada, silahkan dapat di lihat di :
      https://bibitbidaraarabasli.blogspot.com/p/harga.html?m=1

      Hapus
  5. Juga disebut apel mini itu bukan?

    BalasHapus
  6. Dimana cari bidara Arab yg batangnya kl besar warnanya coklat dn buahnya manis

    BalasHapus